DI BAGIAN INI:
Hadiah dan hiburan yang sesekali, sering dianggap sebagai bagian normal dari berbisnis, tetapi terkadang hadiah yang diberikan khusus dapat dianggap tidak sesuai dan melanggar kebijakan atau undang-undang kita.
Di Danaher, karyawan hanya boleh bertukar hadiah dan hiburan dengan nilai wajar yang merupakan pelengkap yang wajar untuk hubungan bisnis, dan tidak memengaruhi orang lain dengan cara yang tidak patut. Kita tidak menerima atau memberikan hadiah atau hiburan jika tujuannya untuk memengaruhi keputusan atau sebagai balas budi atas bisnis, layanan, atau informasi rahasia.

Saat bertukar hadiah dan hiburan, semua panduan berikut harus terpenuhi:
-
Harus dalam nilai yang sepantasnya dan tidak sering.
-
Tidak boleh dianggap untuk memengaruhi atau terkesan memengaruhi penilaian bisnis si penerima.
-
Harus terdapat tujuan bisnis yang wajar.
-
Selalu pastikan dokumentasi hadiah dan hiburan akurat dan mencerminkan sifat asli transaksi.
Praktik berikut tidak pernah diizinkan:
-
Memberi atau menerima hadiah dan hiburan selama proses bidding.
-
Memberi atau menerima hadiah atau hiburan yang mewah dan sering.
-
Memberi dan menerima hadiah uang tunai atau setara uang tunai (kartu hadiah, sertifikat hadiah).
-
Memberi atau menerima hadiah atau hiburan yang dapat mempermalukan atau mencerminkan hal negatif pada reputasi Danaher dan reputasi Anda.
-
Setiap hadiah atau hiburan yang melanggar kebijakan organisasi penerima.
-
Memberi hadiah, manfaat, atau hiburan apa pun kepada pejabat pemerintah.

Hadiah dan Hiburan – Pejabat Pemerintah
Perhatian ekstra diperlukan saat berurusan dengan pejabat pemerintah. Peraturan yang kompleks mengatur pemberian hadiah dan hiburan kepada pejabat pemerintah (yang termasuk karyawan dari badan milik negara). Yang mungkin diperbolehkan untuk pelanggan komersial dapat menjadi ilegal saat berurusan dengan pemerintah.
-
Tidak ada hadiah atau keuntungan lain, termasuk hiburan, yang dapat ditawarkan kepada pejabat pemerintah.
-
Setiap permintaan yang dibuat oleh pejabat pemerintah kepada karyawan untuk suatu pembayaran, selain dari pajak atau biaya yang sah, harus segera dilaporkan ke Departemen Legal.
-
Jika Anda memiliki pertanyaan, segera hubungi Departemen Legal.
Ingat: Di banyak negara tempat kita beroperasi, pejabat pemerintah mencakup ahli kesehatan, administrator kesehatan, dan staf di rumah sakit, serta program kesehatan yang dijalankan oleh pemerintah.
Tanya Jawab
Pemasok menawari saya dua tiket pertunjukan Broadway. Dia tidak bisa datang bersama kami, tetapi dia bilang kami boleh mengajak teman. Tiket tersebut bisa saja sangat mahal. Dapatkah saya menerimanya?
Karena pemasok tidak dapat menemani Anda, maka tiket tersebut tidak dianggap sebagai hiburan, tetapi sebagai hadiah. Anda memerlukan persetujuan dari manajer Anda yang akan memberikan panduan sesuai dengan kebijakan Danaher dan OpCo.
Pelajari selengkapnya: Kebijakan Hadiah & Hiburan di Danaher Connect